Senin, 15 April 2013

Penjelasan Pengaruh instrumen Kebijakan Moneter terhadap JUB


Penjelasan mengenai dampak dari kebijakan moneter terhadap JUB (Jumlah Uang Beredar):
Kebijakan Moneter adalah suatu kebijakan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia dalam rangka menjaga kestabilan ekonomi dan nilai tukar rupiah, dalam menjalankan kebijakan tersebut ada beberapa Instrument, yaitu:
1.     Kebijakan Operasi Pasar Terbuka (Open Market Operation)
Kebijakan operasi pasar terbuka adalah kebijakan dengan cara menjual atau membeli surat berharga pemerintah. Dengan hal ini maka pengaruhnya terhadap JUB (Jumlah Uang Beredar) adalah jika pemerintah ingin menambah JUB di masyarakat maka pemerintah akan membeli surat berharga tersebut, tetapi jika pemerintah ingin mengurangi JUB di masyarakat maka pemerintah akan menjual surat berharga milik pemerintah
2.     Kebijakan Politik Diskonto (Disc. Rate)
Kebijakan Disc. Rate adalah kebijakan suatu kebijakan dengan memainkan tingkat suku bunga pada bank sentral dan bank umum. Dengan hal ini maka pengaruhnya terhadap JUB (Jumlah Uang Beredar) adalah jika pemerintah ingin menambah JUB di masyarakat maka pemerintah akan menurunkan tingkat suku bunga tetapi jika pemerintah ingin mengurangi JUB di masyarakat adalah dengan cara menaikan tingkat suku bunga dengan harapan bahwa ketika tingkat suku bunga di naikan maka akan banyak menyimpan uangnya di bank dalam bentuk tabungan, deposito, giro dsb.
3.     Kebijakan Rasio Cadangan Wajib Minimal (Reserve Requirement Ratio)
Kebijakan Cash Ratio adalah kebijakan dengan cara mengatur jumlah simpanan wajib bank – bank umum pada Bank Indonesia sebagai bank sentral. Dengan hal ini maka pengaruhnya terhadap JUB adalah  jika pemerintah mau menambah JUB di masyarakat maka pemerintah akan menurunkan cadangan wajjib minimalnya tetapi jika pemerintah ingin mengurangi JUB di masyarakat maka pemerintah akan menaikan cadangan wajib minimum bank – bank umum..
4.     Himbauan Moral
Kebijakan himbauan moral adalah suatu kebijakan dengan cara memberikan himbauan – himbauan moral kepada para pelaku ekonomi.
Jadi kesimpulanya, pada dasarnya kebijakan moneter adalah salah satu kebijakan untuk mengatur JUB di masyarakat dan mengatur inflasi yang ada.  Dengan berbagai instrumentnya di harapkan bahwa kebijakan moneter menjadi solusi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar